Loading...
Indera7.Com - Kebutuhan sekarang ini semakin meningkat sehingga untuk memenuhi semua kebutuhan tersebut sebagian besar orang melakukan apapun, salah satunya adalah dengan mengikuti asuransi. Untuk sekarang ini memang sebagian besar dari sebuah keluarga menggunakan suatu produk asuransi. Hal tersebut karena jika di dalam satu keluarga tersebut memiliki sebuah asuransi baik itu untuk sebuah kelangsungan hidup di depan ataupun jika nantinya digunakan untuk kesehatan sehingga nantinya tidak mengalami kesulitan di dalam menjalankannya. Namun di dalam memilih asuransi tentu saja haruslah tepat dan juga sesuaikan dengan kebutuhan Anda agar nantinya dapat memberikan manfaat secara maksimal. Dan untuk Anda yang memang masih bingung dalam memilih asuransi, berikut ini adalah beberapa cara memilih asuransi yang tepat:
Memiliki Lisensi AAJI
Ang pertama adalah Anda perlu memastikan jika penjual dari produk asuransi tersebut merupakan agen yang berlisensi AAJI. Hal tersebut sangat penting karena untuk memberikan konfirmasi jika penjual asuransi tersebut merupakan agen resmi dan juga sudah terdaftar ataupun hanya sekedar broker. Jika seseorang tersebut menjadi agen asuransi yang resmi, tentu saja dirinya akan memiliki tanggung jawab yang besar pada produk asuransi yang ditawarkan dan dijualnya. Apalagi dirinya bertanggung jawab kepada pengguna asuransi. Untuk memastikannya, maka Anda bisa menanyakan keanggotaan AAJI kepada agen tersebut karena di setiap agen asuransi yang resmi dan sudah terdaftar tentu saja memiliki kartu AAJI baik itu untuk yang bersifat sementara ataupun yang sudah memiliki lisensi penuh.
Mengenali Kebutuhan Dan Kemampuan
Kemudian cara memilih asuransi yang tepat kedua adalah mengenali kebutuhan dan juga kemampuan Anda, dalam artian pada saat Anda memutuskan untuk mempertimbangkan dalam membeli polis asuransi dari suatu produk perusahaan asuransi, maka Anda harus menentukan kebutuhan Anda dahulu karena membeli sebuah produk asuransi memang tidak sama dengan membeli beberapa produk yang dapat dilihat dan disentuh seperti rumah, mobil atau yang lainnya karena asuransi sendiri merupakan produk yang termasuk intangible dalam artian tidak bisa dilihat dan disentuh. Tetapi memang efeknya bisa dirasakan seumur hidup. Oleh karena itulah untuk menentukan produk asuransi memang harus dipikirkan secara matang.
Mengenali Perusahaan Asuransi
Lalu yang ketiga adalah Anda perlu mengenali perusahaan asuransi yang menawarkan produk asuransi tersebut, di dalam membeli sebuah produk asuransi, Anda tidak perlu tergesa – gesa tetapi juga jangan terlalu lama, hal tersebut karena proteksi dari asuransi memang sangat dibutuhkan di dunia yang terprediksi. Hal tersebut karena setiap orang tidak tahu kapan mengalami sakit ataupun musibah sampai dengan meninggal dunia. Dan untuk menentukan kredibilitas dari perusahaan asuransi memang tidak mudah. Contohnya saja seperti usia perusahaan perlu diperhatikan karena semakin lama usianya tentu saja semakin banyak pengalamannya. Kemudian juga penghargaan yang didapatkan juga ikut menentukan kredibilitas dari perusahaan asuransi tersebut.
Membandingkan Dengan Asuransi Lain
Selain itu Anda juga perlu membandingkan produk dengan asuransi yang lainnya, cara ini memang bisa dibilang cukup efektif karena dengan melihat banyak referensi perusahaan asuransi nantinya akan semakin mudah dalam menentukan juga mulai untuk mempelajari produk asuransi itu sendiri. Dengan cermat dalam cara memilih asuransi yang tepat tentu saja nantinya Anda akan mendapatkan perusahaan asuransi yang tepat dan memberikan manfaat untuk Anda beserta keluarga secara maksimal.